Buka Puasa Jangan Langsung Minum Teh, Kenapa?

SALAH satu minuman yang digunakan untuk membatalkan puasa adalah teh manis. Tapi hati-hati loh, tidak sembarang orang bisa minum teh untuk berbuka.

Es teh atau teh hangat yang biasanya jadi minuman pertama yang digunakan untuk membatalkan puasa, ternyata bisa jadi membahayakan bagi tubuh. Kenapa?

Pasalnya, teh memiliki kandungan kafein layaknya kopi, yang memiliki efek dapat meningkatkan kadar asam lambung. Selain itu, orang yang berbuka puasa sebaiknya konsumsi makanan atau minuman yang mengandung glukosa agar kadar gula dalam tubuh meningkat. Bukan justru asam lambung yang ditingkatkan.

Minum teh saat berbuka puasa ternyata bisa membuat perut kembung dan mual. Hal ini disebabkan karena keadaan perut yang kosong diasup dengan teh yang mengandung kafein.

Dianjurkan saat berbuka puasa, sebaiknya minumlah air putih yang tidak dingin, kalau ingin minum manis, cukup siapkan air hangat dengan dicampurkan satu sendok teh gula. Lebih baik lagi, konsumsilah kurma sebanyak 2 buah dan air putih. Dengan cara seperti itu, kadar glukosa dalam tubuh bisa ditingkatkan.

Nah, jika kamu memiliki penyakit asam lambung, jangan coba-coba deh hanya minum teh hangat saja, akan lebih baik jika meminum air hangat ditambah gula jika perlu.

(mrt)

Okezone